Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dari Maret, 2019

Bangun Sanitasi Untuk Warga, Demi Membiasakan Hidup Sehat dan Bersih

Penajam Terkini - Babinsa Koramil 0913-02/Waru, Kodim 0913/PPU, Sertu Sarbani bersama warga membangun sanitasi (jamban) bagi salah satu warga yang tidak memiliki jamban layak di Desa Api-api, Kecamatan Waru, Kabupaten Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur, Jumat, 29/3/2019. Pembuatan jamban bagi warga tersebut, merupakan upaya Koramil 0913-02/Waru, untuk membantu menciptakan lingkungan yang bersih di lingkungan pemukiman. Menurut Sarbani, pembuatan jamban ini ditujukan kepada warga yang tidak memiliki Jamban yang layak, kami berupaya untuk menjaga lingkungan tetap sehat. Karena itu salah satu peran dalam membina warga yang berada di wilayah teritorial Koramil 0913-02/Waru. Saat ini yang kami ketahui bahwa masih ada warga  memiliki jamban yang hanya tertutup oleh terpal meski tidak banyak tapi masih ada. Karena itu  kami bangunkan jamban yang layak," tutur Sarbani. Bantuan tersebut diberikan kepada Bapak Jumain warga RT 02 Desa Api-api Kecamatan Waru,  dimaksudk...

Bakti Sosial Jumat Berbagi Berkah Polsek Waru Berikan Sembako ke Kaum Duafa

Penajam Terkini - Kepolisian Sektor (Polsek) Waru-Polres Penajam Paser Utara (PPU) terus melakukan kegiatan bakti sosial secara rutin sepekan sekali setiap jumat pagi memberikan sembako kepada kaum jompo, fakir miskin atau kaum duafa dalam wilayah binaanya yang bertema Jumat Berbagi Berkah. Kegiatan tersebut dipimpin langsung Kapolsek Waru Iptu Singgih Supriyatmoko SH, didampingi Kanit Intel Iptu Andi Purwadi,Kanit Reskrim Ipda Mustopa,Kanit Lantas Ipda H.Suharsono,Ps Kanit Sabhara Aiptu Mappaimang,Ps Kanit Bimmas Aiptu Mudakir,serta beberapa personel anggota Kepolisian Sektor Waru untuk memberikan bantuan sembako kepada Abu Bakar (57 thn) yang beralamat di RT 01, Desa Api-Api, Kecamatan Waru, Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU), Jumat, 29/03/2019. "Jumat kali ini, kata Singgih,"kami bergeser ke Desa Api-Api guna memberikan bantuan sembako kepada bapak Abu Bakar yang menderita kelumpuhan sehingga tidak mampu lagi mencari nafkah untuk memenuhi kebutuhan hidup keluarganya...

Salurkan Bantuan Untuk Janda Tua di Momen Mulawarman Peduli

Penajam Terkini - Babinsa sebagai ujung tombak TNI AD, tentunya mempunyai peran besar dalam mengabdikan dirinya di tengah-tengah masyarakat. Kehadiran Babinsa sangatlah dibutuhkan oleh masyarakat saat ini, guna membantu dan mengatasi berbagai permasalahan yang ada di wilayah binaanya. Hal itu dapat terlihat saat Babinsa Koramil 0913-03/Babulu Sertu Nyono menjenguk Ibu Sumiati sekaligus menyalurkan bantuan, seorang janda berusia 71 tahun warga RT 15 Dusun IV (Empat) Desa Gunung Intan, Kecamatan Babulu Kabupaten Penajam Paser Utara, Kaltim, Jumat, 29/3/2019. Menurut Nyono, dirinya turut prihatin terhadap kondisi Ibu Sumiati seorang janda, tinggal seorang diri dan tidak berpenghasilan tetap. Dalam kesempatan itu, Sertu Nyono juga turut menyampaikan bantuan sembako sebagai bentuk kepedulian dari TNI, Koramil 0913-03/Babulu, masih dalam rangka Mulawarman Peduli. Kehadiran Nyono di kediaman Ibu Sumiati (71) mendapatkan ucapan terima kasih, baik dari Sumiati sendiri, maupun dari para ...

HARI WANITA DAN KEPILUANNYA

Kalilah adiba az zura (Guru SMK) Perempuan adalah mahluk yang spesial, karena spesialnya setiap apa yang di tubuhnya memilki nilai. Demikian sangking unuiknya pula wanita memilik daya magnet bagi kaum adam hingga pelaku industri. Sifatnya yang mudah tertarik pada kesenangan dunia, seringkali dimanfaatkan oleh para pemangku kepentingan untuk menyeret mereka ke dalam kubangan dosa. Berbalut manisnya madu kesetaraan gender, kaum hawa akan mudah tergerus pemikiran feminis. Fakta ini diperkuat dengan merasuknya paham-paham liberal seperti feminisme, hedonisme, dan sejenisnya. Bahkan untuk memperkuat ide itu, dunia internasional mengadakan peringatan setiap tahuanan yang bernama “International Women’s Day (IWD)”. Setiap tahun tema yang diusung dalam peringatan akbar ini berbeda-beda. Namun tak jauh-jauh dari tuntutan kesetaraan gender perempuan. Pada tahun ini, IWD mengususng tema “Balance for Better. Kapitalisme sebagai racun yang dibungkus dengan madu, inilah ungkapan yang cocok un...

Poskamling Diaktifkan Jelang Pilpres dan Pileg di Desa Bangun Mulya

Penajam Terkini - Guna menjaga keamanan lingkungan jelang pemilihan legislatif (pileg) dan pemilihan presiden (pilpres) 2019 mendatang, RT/RW di Desa Bangun Mulya, Kecamatan Waru, Kabupaten Penajam Paser Utara, Kaltim, diminta untuk mengaktifkan poskamling. Dengan aktifnya poskamling diharapkan dapat meminimalisir hal-hal yang tidak diinginkan, Kamis, 28/3/2019. Bintara Pembina Desa (Babinsa) Desa Bangun Mulya Sertu Nenggolan, Anggota Koramil 0913-02/Waru, KODIM 0913/PPU menuturkan, RT/RW di Desa Bangun Mulya diharapkan dapat aktif memberikan pemahaman akan mensosialisasikan keamanan lingkungan, terutama mengaktifkan kembali poskamling. Nenggolan juga meminta agar poskamling yang ada di lingkungan masing-masing untuk diaktifkan kembali. Dengan begitu, keaman lingkungan akan terjaga. Desa Bangun Mulya memiliki enam belas RT, diharapkan semua Ketua RT dan Kepala Dusun proaktif dalam menjaga keamanan ketentraman jelang Pilpres dan Pileg 17 April 2019 mendatang. Begitu juga warga ...

Si Tulang Merah Primadona Baru di Kecamatan Waru

Penajam Terkini - Samsul (32), pria asal Kecamatan Longkali, Kabupaten Paser, Kalimantan Timur, merupakan salah satu dari pembisnis daun bertulang warna merah dan yang disebut daun Kratom, sudah tiga bulan dia menggeluti untuk di kumpulkan dari warga di Kecamatan Waru. Samsul membeli ratusan kilogram daun pada masyarakat sekitar, RT 14 Kelurahan Waru, bila daun belum dijemur dia membelinya dengan harga Rp 2.000 hingga Rp 2.200 per kilogram, sedangkan untuk daun yang telah kering dan dihaluskan, harganya Rp. 12.000 sampai Rp 13.000 per kilogram. Popularitas daun Kratom atau daun Kedemba sempat menyedot perhatian warga Kelurahan Waru dan juga warga Desa Bangun Mulya, Kecamatan Waru, Kabupaten Penajam Paser Utara, belakangan ini. Daun  yang tumbuh liar di pinggiran sungai atau rawa ini punya nilai ekonomi tinggi, daun kratom atau kedemba yang juga familiar disebut daun Purik ini jadi primadona tentunya demi peningkatan perekonomian dan termasuk mudah didapat. Dulu sempat po...

Anggota Pramuka SMAN 6 PPU Lakukan Pengembaraan Untuk Naik ke Tingkat Laksana

Penajam Terkini - Gerakan pramuka gugus depan (Gudep) Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU) 01.083 - 01.084 Ambalan Rakai Pikatan - Ratu Sanjaya yang berpangkalan pada SMA Negeri 6 PPU melakukan kegiatan perjalanan pengembaraan angkatan ke 3,guna kenaikan tingkat dari penegak ke tingkat laksana. Pengembaraan tersebut di ikuti 9 siswa dan siswi dengan menempuh perjalanan ratusan kilo meter,walaupun semestinya sarat target jarak tempuh hanya 35 km,hal itu terjadi di karenakan rute yang meraka tempuh dari SMAN 6 di Sotek melalui hutan serta melawati beberapa perkebunan milik perusahaan,sehingga sekira pukul 18-00 wita baru sampai ke Polsek Waru.Minggu, 24/03/2019. Agus Purnomo selaku ketua pengurus dewan pradana pada bagian putra menyampaikan suka dukanya kepada awak media selama dalam perjalanan pengembaraan mulai hari sabtu tanggal 24/03/2019 (red kemarin). "Suka duka selama dalam perjalanan pengembaraan pasti ada,karena kami berjalan tanpa pendamping pengawas atau pembina,j...

Curhatan Petani di Waru, Atas Menurunnya Hasil Panen Mereka

Penajam Terkini - Kecamatan Waru, Kabupaten Penajam Paser Utara, merupakan salah satu daerah dengan produksi gabah cukup tinggi ke dua setelah Kecamatan Babulu. Namun sayangnya hasil panen tahun ini sedikit menurun, pasca dilanda kemarau beberapa bulan, Sabtu, 23/3/2019. Hal ini dialami oleh Supardi (62) petani asal RT 024 Kelurahan Waru saat ditemui sore tadi. Ia juga mengatakan sebenarnya pasca tanam di bulan November - Desember 2018 awal, itu berpotensi panen normal, baik hasilnya, sementara saya dan teman-teman yang lain tanam di bulan Januari 2019, hasilnya ya seperti ini, orang sudah pada panen sementara saya masih perawatan, parahnya lagi tanah kering dan pecah-pecah," ungkapnya. Berbeda dengan Sugianto (52) pasangan suami istri  ini berprofesi sebagai petani, alhasil pun cukup lumayan baik, meski demikian ia dan istrinya Jumatin (45) tidak mengupahkan (buruh). Sugianto warga Kelurahan Waru mengakui, bahwa kami jika panen berdua kalau pagi hari, nanti selepas tenga...

Temuan 2 Ekor Ular Sanca di Tambak Sari Waru

Penajam Terkini - Dua ular sanca/python ditemukan warga Tambak Sari di tempat yang sama, ular ini menghebohkan warga RT 024 Kelurahan Waru. Ular sanca (Pythonidae) yang pertama ditemukan di Jalan Tambak sari, sore pukul 17.00 Wita, Sabtu, 23/3/2019. Kedua ular sanca tersebut ditemukan di hari yang sama, dalam beberapa ini ada penemuan ular sanca, yang lalu juga di temukan ular dengan ukuran yang sama di jalan Anden oko RT 023 Kelurahan Waru, kata Sumadi warga RT 06 Kelurahan Waru, Kecamatan Waru. Ular sanca yang ditemukan di Jalan Tambak Sari mempunyai panjang 3,5 meter dan diameter sekitar 10 centimeter, Sumadi tak pikir panjang ia pun membunuh dengan cara memukul kepala ular. Warga menduga ular sanca tersebut tidak hanya itu saja tetapi masih banyak lagi, apa lagi musim kemarau seperti saat ini banyak binatang melata keluar dari persembunyiannya. Saat dimintai keterangan Sumadi mengatakan, aku orangnya labil jika melihat seperti itu  gak ada pikiran mau  lapor ke...

Apel Gabungan di Kecamatan Sepaku, Unsur SARA dan Money Politik Turut Jadi Perhatian

Penajam Terkini - Apel Gabungan di gelar di halaman Mako Polsek Sepaku dalam  rangka Kesiap Siagaan Pengamanan Pilpres dan Pileg Tahun 2019 sekitar pukul 08.30 wita, Sabtu 23/3/2019 Apel di pimpin oleh Camat Sepaku Risman Abdul, turut hadir Lurah, Kapala Desa sebagai Kecamatan Sepaku dan para toga/ketua Ormas, gabungan Koramil, Polsek dan Satpol PP Sepaku, Linmas se Kecamatan Sepaku Sepaku, Ormas PP, LMP, Gepak Kuning dan GP Ansor Gabungan, PPK Kecamatan Sepaku, Panwascam Sepaku, PPS dan PPL se Kecamatan Sepaku Sepaku. Camat Sepaku dalam sambutannya mengajak semua komponen baik itu TNI, POLRI, LINMAS, juga Ormas yang ada di Kecamatan Sepaku agar mengawal dan menjaga Pilpres dan Pileg mendatang aman dan tentram. Iptu Sarikun, SH Kapolsek Sepaku saat di komfirmasi usai apel menjelaskan, apel ini merupakan perintah atasan yang harus dilaksanakan dan dijalankan. Tahun 2019 dinyatakan sebagai tahun politik, tahun dimana pagelaran pemilu legislatif baik lokal maupun nasional,...

Apel Bersama di Kecamatan Waru, Demi Wujudkan Pemilu Damai 2019

Penajam Terkini - Dalam rangka mewujudkan Pemilu 2019 Sejuk, Damai dan Aman, Tripika Kecamatan Waru Kabupaten Penajam Paser , Kaltim, gelar apel di halaman Kantor Kecamatan Waru, Sabtu, 23/3/2019. Camat Waru Suminto S.Ag, Kapolsek Waru Iptu Singgih S. serta Danramil 0913-02/Waru, Kapten Inf. Martono menggelar apel bersama. Peserta yang turut hadir dalam apel bersama ini yakni, dari unsur pemerintah Lurah, Kepala Desa se Kecamatan Waru dari unsur Kepolisian zeluruh Bhabinkamtibmas dan dari Unsur TNI seluruh Babinsa se Kecamatan Waru, Satpol PP, LINMAS dan Ormas yang ada di Kecamatan Waru. Terlihat juga dari unsur pelaksana Pemilu 2019 yakni Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK), dan Panwascam, kemudian Staf UPT PU Kecamatan Waru turut menghadiri Apel dalam rangka Pemilu 2019 yang Sejuk Damai dan Aman. Koramil 0913-02/Waru, melalui  Serma Insaf Purnomo mengatakan, ketidak hadiran Danramil dikarenakan mengikuti kegiatan TMMD di Kecamatan Sepaku, untuk itu kamilah yang mewakili,...

Mulawarman Peduli, Berbagi Kepada Duafa dan Anak Yatim

Penajam Terkini-  Koptu Slamet, Babinsa Desa Labangka. Koramil 0913-03/Babulu, Kodim 0913/PPU. Melakukan Bakti Sosial (Baksos) kepada kaum duafa dan anak yatim, di Desa Labangka Kecamatan Babulu, Kabupaten Penajam Paser Utara, Jumat, 22/3/2019. Kali ini bantuan berupa sembako di berikan kepada anak Yatim juga kaum duafa, termasuk salah satu dari mereka yakni Nenek Masilah (74) warga Desa Babulu Darat RT.01/0, hadir saat pemberian santunan Ketua RT 01 Kasmono dan warga sekitar. Koptu Slamet, anggota Kesatuan Koramil 0913-03/Babulu, ia mengemban tugas sebagai Babinsa Desa Labangka, meski demikian iapun tidak membedakan wilayah binaannya. Saat di temui Slamet  mengatakan, "Bersedekah atau membantu seseorang yang butuh pertolongan itu tidak mesti membeda-bedakan tidak harus fokus ke warga binaanya saja, bisa saja Babinsa Desa Babulu Laut menyalurkan ke Desa Rintik bisa juga terjadi, karna ini kegiatan terselenggara berkat Program Komando Atas. Bahwa TNI dan Rakyat tidak d...

Pelepasan Peserta Kafilah MTQ Tingkat Kabupaten di Kecamatan Waru

Penajam Terkini - Kamis 21 Maret 2019, pukul 08.30 Wita, Kapten Inf. Martono Koramil 0913-02/Waru, Kodim 0913/PPU menghadiri rapat pelepasan peserta kafilah Musabaqoh Tilawatil Qur’an (MTQ) Ke-15, Tingkat Kabupaten Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur. Rapat pelepasan peserta kafilah tersebut dibuka oleh Camat Waru H. Suminto S.Ag di Aula Kantor Kecamatan Waru. Pelepasan peserta kafilah MTQ Kecamatan Waru dengan maksud untuk mengikuti even MTQ ke-15 Tingkat Kabupaten, di gelar di Kecamatan Babulu tanggal (22/3) pukul 20:00 Wita Kabupaten Penajam Paser Utara Kaltim. Dalam sambutannya, Martono berpesan kepada seluruh peserta agar taat pada peraturan perlombaan yang sudah di tetapkan oleh panitia, jangan lupa rajin belajar, belajar dan belajar. Saat ditemui di kantor Martono menuturkan, even MTQ merupakan wahana dalam memacu pengembangan tilawah, Hafalan, Tafsir dan Pendalaman isi Al-Qur’an yang tidak boleh puas dan berhenti sampai disini saja, artinya terus belajar kemudian di...

Sekulerisme Liberal Akar Kekerasan Terhadap Perempuan

Oleh :Faizah Rukmini, S.Pd (Muslimah Peduli Generasi, Perempuan dan Keluarga~PPU) Dinas Kependudukan Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DKP3A) Kaltim mencatat dalam satu tahun, kekerasan seksual terhadap anak jumlahnya mencapai ratusan kasus. Data 2016 terjadi 130 kasus kekerasan seksual terhadap anak. Kasus ini meningkat pada 2017 menjadi 242 kasus. Sedangkan 2018 ada 154 kasus.( kaltim.tribunnews.com ) Bukan rahasia lagi, kasus tindak kekerasan kerap terjadi, khususnya banyak dialami oleh perempuan. Semakin tingginya angka kekerasan bukan tanpa sebab. Kehidupan di era Sekulerisme ini meniscayakan berbagai tindakan kekerasan diberbagai lini kehidupan. Alasan ekonomi dan ketidakadilan kerap menjadi pemicu tindakan kekerasan. Adopsi nilai-nilai dan gaya hidup barat merupakan salah satu pemicu kekerasan terhadap keluarga. Perempuan menjadi objek kekerasan didunia kerja hingga dilingkungan keluarga. Perempuan dewasa hingga anak-anak. Kekerasan dalam rumah t...

Patroli Polsek Waru, Antisipasi Gangguan Kamtibmas

Penajam Terkini - Kepolisian Sektor Waru, Polres Penajam Paser Utara, Kaltim, melakukan patroli ke beberapa wilayah pemukiman, diantaranya di Desa Sesulu, Desa Bangun Mulya, kemudian ke Kelurahan Waru, Senin, 18/3/2019. Personil Polsek Waru yakni Aipda Sugiarto SH,  Bripka Edi Hernawan SE dan Bripda M Daud, menyambangi kegiatan masyarakat di rumah salah satu warga, di kelurahan Waru. Selain patroli di pemukiman warga, lokasi yang di anggap rawan seperti di Kantor Perbank kan yang ada di wilayah hukum Polsek Waru (Wilkum) lokasi inilah yang dianggap berpotensi tempat terjadi gangguan kamtibmas. Kapolsek Waru, Aiptu Singgih S, SH, melalui Kanit Propos Aipda Sugiarto mengatakan, patroli dilakukan demi menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan masyarakat khususnya di wilayah hukum Polsek Waru. Sugi pun meminta, masyarakat untuk sesegera mungkin melaporkan apabila ada kejadian yang mengarah pada tindakan kriminal. Jika itu sebuah tindakan kriminal segera disampaikan sehin...

Giat Bakti Sosial Berbagi Sembako Jumat Berkah Polsek Waru

Penajam Terkini - Kepolisian Sektor (Polsek) Waru-Polres Penajam Paser Utara (PPU), melakukan kegiatan bakti sosial berbagi sembako kepada warga binaanya yang tergolong kurang mampu atau kaum duafa dengan tema jum'at berbagi berkah sepekan sekali setiap hari jumat pagi. Kegiatan tersebut dipimpin langsung Kapolsek Waru Iptu Singgih Supriyatmoko SH didampingi Kanit Reskrim,Kanit Intel,Kanit Lantas,Ps Kanit Sabhara,Ps Kanit Provos,Ps Kasi Bimmas,serta beberapa personel Polsek yang turut memberikan bantuan sembako kepada warga Palmai (51 thn) di Tambak Sari RT 24 Kelurahan Waru dan Wa' Satu (71 thn) di Jln logvond sdr RT 13 Kelurahan Waru-Kecamatan Waru-Kabupaten PPU, Jumat, 15/03/2019. Kapolsek menjelaskan,"kegiatan berbagi sembako yang kami lakukan sepekan sekali setiap hari jum'at pagi insya Allah akan tetap berlanjut dan seperti yang sering kami sampaikan bahwa kegiatanya ini selalu bergeser atau berpindah pindah sesuai dengan penilainan keperluan penerimanya ha...

Mulawarman Perduli, Babinsa Ini Salurkan Bantuan Sembako

Penajam Terkini -  Sebagai bentuk kepedulian terhadap sesama, terutama kepada masyarakat yang kurang mampu, Koramil 0913-03/Babulu Kodim 0913/PPU. Kabupaten Penajam Paser Utara PPU. Serda Suyadi salurkan bantuan sembako kepada masyarakat yang kurang mampu, Jumat, 15/3/2019. Serda Suyadi merupakan anggota kesatuan Koramil 0913-03/Babulu, bertugas sebagai Bintara pembina Desa (Babinsa) Desa Rintik, Kecamatan Babulu, Kabupaten Penajam Paser Utara, pemberian bantuan sembako merupakan salah satu dari program Mulawarman Peduli. Serda Suyadi yang di dampingi Sertu Nyono mendatangi kediaman Rukiah (76) warga Dusun satu RT 02, Desa Rintik, Kecamatan Babulu. Penyerahan bantuan sembako kepada Rukiah (15/3) pagi 9:30 wita, Kepala Desa Rintik Rehan, Kepala Dusun Satu serta Ketua RT 02, beberapa masyarakat setempat turut menyaksikan penyerahan bantuan tersebut. Memang jumlah bantuan yang kita salurkan tidak bisa menjangkau ke semua kebutuhan yang Ibu Rukiah perlukan, tetapi kami memberi...

Babinsa Koramil Waru Berbagi Sembako Ke Warga Binaannya

Waru Penajam Terkini - Babinsa Koramil 0913-02/Waru Kodim 0913/PPU, Serda Asdar, Bintara Pembina Desa (Babinsa) menyerahkan bantuan sembako kepada Aji Arbiah (74), warga RT 02, Desa Sesulu, Kecamatan Waru, Kabupaten Penajam Paser Utara, Rabu, 13/3/2019. Serda Asdar menjelaskan, penyerahan bantuan sembako kepada Aji Arbiah (74) ini merupakan wujud dari pelaksanaan tugas pembinaan teritorial, disamping sebagai bentuk kepedulian terhadap kondisi kehidupan warga masyarakat di wilayah binaan. “Kita berempati terhadap Aji Arbiah yang sudah berusia 74 tahun dan hidup sebatang kara. Mudah-mudahan, bantuan yang kami salurkan ini bisa sedikit meringan beban hidup Ibu Aji arbiah,” kata Asdar di sela-sela kegiatannnya. Serma Insap Purnomo (Bati Tuud), Koramil 0913-02/Waru ditempat yang sama saat mendampingi penyerahan bantuan ini menuturkan, berharap penyaluran bantuan Babinsa kepada Aji Arbiah bisa menjadi pemicu bagi elemen lainnya untuk membantu sesama yang hidup dalam kesusahan. Be...

Giat Polsek Waru, Demi Ciptakan Rasa Aman dan Nyaman Berbelanja di Pasar Tradisonal

Penajam Terkini– Kepolisian Sektor (Polsek) Waru melakukan patroli Pasar Tradisional, tepatnya di Kecamatan Waru, Kabupaten Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur. Hal ini tentunya dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat Minggu, (14/3/2019) Patroli ini merupakan giat rutin yang dilakukan oleh Polsek Waru, Polres Penajam Paser Utara (PPU) khusus untuk patroli ke pasar tradisional ini dalam mengantisipasi terjadinya tindak kejahatan copet, jambret dan lainnya. Giat rutin patroli ini merupakan langkah antisipasi mencegah aksi kejahatan tersebut, sehingga tidak ada masyarakat menjadi korban kejahatan. Kanit PS Sabhara M.Imang bersama Kasi Humas Polsek Waru, Aipda Samsul mengatakan, patroli pasar ini diharapkan guna meminimalisir tindak kejahatan yang ada di pasar tradisional Waru, selain itu dihimbau kepada masyarakat untuk meningkatkan kewaspadaan saat bepergian ke pasar dan kepada pedagang untuk berhati hati. Lanjut M.Imang, pengamanan giat pasar pagi menjadi agen...

Sambut HUT Desa Wonosari, Berbagi Ke Warga Kurang Mampu

Penajam Terkini - Dalam rangka menyambut HUT Ke-36 Desa Wonosari Kecamatan Sepaku Kepala Desa Wonosari Kasiono bersama dengan Bhabinkamtibmas Bripka Zaenuri dan Bhabinsa Serda Samsul Anwar melaksanakan bakti sosial bagi sembako kepada warga masyarakat yang kurang mampu. Minggu, 10/3/2019. Sekitar pukul 10:00 Wita, Pemdes Wonosari Koramil 0913-04/Sepaku, Kepolisian Sektor Sepaku Peduli terhadap warga yang kurang mampu, berupa bakti sosial dengan memberi bantuan berupa paket sembako. Warga yang mendapatkan bantuan diantaranya Jarwo (80) Mbah Misinem (90) RT 03 dan Mbah Boinah (100) warga RT 4 Desa Wonosari, Kecamatan Sepaku, Kabupaten Penajam Paser Utara, Kaltim, kegiatan tersebut merupakan salah satu rangkaian hari jadi Desa Wonosari yang ke-36. Kapolsek Sepaku Iptu Sarikun menuturkan, bahwa kegiatan yang dilakukan Kepala Desa Wonosari patut kita banggakan yang mana kegiatan peduli dengan warga yang kurang mampu di lakukan dalam rangka Hari jadi nya Desa Wonosari, yang notaben...

Koramil Babulu Bagikan Sembako Untuk Lansia

Penajam Terkini - Babinsa Koramil 0913-03/Babulu menyantuni dengan memberikan bantuan berupa sembako kepada salah satu pasangan suami Istri yakni Bapak Abdullah (100) dan Ibu Radiah (72), Jumat 9/3/2019. Kegiatan itu merupakan salah satu rangkaian program Mulawarman Peduli program dari Kodam VI/Mulawarman serta silaturahmi dengan warga khususnya meningkatkan hubungan sosial di Desa Binaan Koramil 0913-03/Babulu. Serda Asrani  menuturkan, Abdullah merupakan seorang warga dengan katagori kurang mampu, yang mana Ibu Radiah saat ini mencari nafkah seorang diri, di karenakan Abdullah kondisinya sakit yang di deritanya sejak lama," tutur Asrani Sebagai bentuk kepedulian terhadap warga yang kurang mampu, kami dari Koramil 0913-03/Babulu, menyampaikan dukungan moral dan semangat kepada Ibu Radiah serta memberikan bantuan Sembako sebagai bentuk kepedulian terhadap sesama." Ulasnya. Kami selaku Babinsa Desa Babulu laut mendo’akan semoga Ibu Radiah selalu diberikan kesehatan ...

Kelurahan Waru Lakukan Giat Gotong Royong Pembuatan Jembatan

Penajam Terkini - Pemerintah Kelurahan Waru-Kecamatan Waru-Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU) melakukan kegiatan gotong royong pembuatan jembatan serta pemasangan gorong - gorong di lingkungan RT 11 Kelurahan Waru, Jumat, 08/03/2019. Kegiatan tersebut dipimpin Kasi Tata Pemerintahan Zulfahmi Ahmad Sabraniti S.Sos dengan mengerahkan seluruh ketua RT di Kelurahan Waru beserta warga sekitar, Banser dan anggota dari Unit Pelaksana Teknis (UPT-PU) Waru. Zulfahmi mengatakan, kegiatan gotong royong pembuatan jembatan serta pemasangan gorong - gorong di lingkungan RT 11 Kelurahan Waru merupakan menindak lanjuti usulan dari Bapak Tambah selaku ketua RT 11,kemudian kami lakukan dengan sistem gotong royong. "Ia melanjutkan penjelasanya,"dengan dibangunnya jembatan ini, diharapkan warga sekitar dapat melakukan aktifitas apapun menjadi lebih mudah,termasuk jika siskamling nantinya di giatkan kembali biasanya pada saat jelang Pemilu,petugas siskamling berpatroli bisa menembus jal...